Cari disini...
Seputarfakta.com - Maya Sari -
Seputar Kaltim
KPU Balikpapan bersama pihak RSUD Kanujoso Djatiwobowo sampaikan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan pasangan calon walikota dan wakil wali kota Balikpapan Muhammad Sabani dan Syukri Wahid. (Foto: Maya Sari/Seputarfakta.com)
Balikpapan - KPU Kota Balikpapan memastikan bahwa pemeriksaan kesehatan untuk Pasangan calon (Paslon) walikota dan wakil walikota Balikpapan pada Pilkada 2024, Muhammad Sabani dan Syukri Wahid dinyatakan selesai.
Dimana Paslon tersebut sudah melakukan pemeriksaan kesehatan rohani dan jasmani di RSKD Balikpapan selama dua hari (30-31 Agustus).
"Kalau untuk hasilnya akan disampaikan KPU ke masing-masing Paslon saat rapat pleno nanti," ucap Komisioner KPU Balikpapan Farida Asmauanna, Sabtu (31/8/2024).
Selain Sabani dan Syukri, sebelumnya Paslon Rendi Suswito Ismail dan Edi Sunardi juga sudah menjalani pemeriksaan jasmani dan akan dilakukan pemeriksan rohani besok (1/9).
"Begitupun dengan Paslon Rahmad Mas'ud dan Bagus Susetyo dijadwalkan Minggu (1/9)," imbuhnya.
Dikatakan, pemeriksaan kesehatan merupakan salah satu persyaratan untuk menetapkan Paslon.
"Seperti diketahui, dipenerimaan pendaftaran, ada syarat pencalonan berupa Surat Keputusan (SK) dari DPP Partai, fom persyaratan persetujuan dan dokumen persyaratan calon," jelasnya.
Sementara Wakil Direktur Medis dan Keperawatan RSKD Balikpapan, dr Arisanti menambahkan, ada beberapa pemeriksaan kesehatan yang dilakukan yakni tes intelegensi, tes kepribadian dan tes potensi khusus lainnya, oleh dokter spesialis kedokteran jiwa.
"Tes khusus lainnya untuk melihat gaya kepemimpinan para Paslon. Selain itu juga ada pemeriksaan status penyalahgunaan narkotika," tambahnya.
Lanjutnya, ada beberapa pemeriksaan lain yang dilakukan seperti pemeriksaan darah, urin, kemudian USG Abdomen, EKG dan dilanjutkan pemeriksaan paru, mata, telinga, hidung dan tenggorokan, serta pemeriksaan MRI.
“Alhamdulillah seluruh rangkaian tersebut telah diselesaikan oleh pasangan Sabani-Syukri. Kami ucapkan terima kasih, terkait hasil nantinya akan kami sampaikan 1×24 jam setelah seluruh Paslon melakukan pemeriksaan,” ungkapnya.
(Sf/By)
Tim Editorial
Cari disini...
Seputarfakta.com - Maya Sari -
Seputar Kaltim
KPU Balikpapan bersama pihak RSUD Kanujoso Djatiwobowo sampaikan pemeriksaan kesehatan yang dilakukan pasangan calon walikota dan wakil wali kota Balikpapan Muhammad Sabani dan Syukri Wahid. (Foto: Maya Sari/Seputarfakta.com)
Balikpapan - KPU Kota Balikpapan memastikan bahwa pemeriksaan kesehatan untuk Pasangan calon (Paslon) walikota dan wakil walikota Balikpapan pada Pilkada 2024, Muhammad Sabani dan Syukri Wahid dinyatakan selesai.
Dimana Paslon tersebut sudah melakukan pemeriksaan kesehatan rohani dan jasmani di RSKD Balikpapan selama dua hari (30-31 Agustus).
"Kalau untuk hasilnya akan disampaikan KPU ke masing-masing Paslon saat rapat pleno nanti," ucap Komisioner KPU Balikpapan Farida Asmauanna, Sabtu (31/8/2024).
Selain Sabani dan Syukri, sebelumnya Paslon Rendi Suswito Ismail dan Edi Sunardi juga sudah menjalani pemeriksaan jasmani dan akan dilakukan pemeriksan rohani besok (1/9).
"Begitupun dengan Paslon Rahmad Mas'ud dan Bagus Susetyo dijadwalkan Minggu (1/9)," imbuhnya.
Dikatakan, pemeriksaan kesehatan merupakan salah satu persyaratan untuk menetapkan Paslon.
"Seperti diketahui, dipenerimaan pendaftaran, ada syarat pencalonan berupa Surat Keputusan (SK) dari DPP Partai, fom persyaratan persetujuan dan dokumen persyaratan calon," jelasnya.
Sementara Wakil Direktur Medis dan Keperawatan RSKD Balikpapan, dr Arisanti menambahkan, ada beberapa pemeriksaan kesehatan yang dilakukan yakni tes intelegensi, tes kepribadian dan tes potensi khusus lainnya, oleh dokter spesialis kedokteran jiwa.
"Tes khusus lainnya untuk melihat gaya kepemimpinan para Paslon. Selain itu juga ada pemeriksaan status penyalahgunaan narkotika," tambahnya.
Lanjutnya, ada beberapa pemeriksaan lain yang dilakukan seperti pemeriksaan darah, urin, kemudian USG Abdomen, EKG dan dilanjutkan pemeriksaan paru, mata, telinga, hidung dan tenggorokan, serta pemeriksaan MRI.
“Alhamdulillah seluruh rangkaian tersebut telah diselesaikan oleh pasangan Sabani-Syukri. Kami ucapkan terima kasih, terkait hasil nantinya akan kami sampaikan 1×24 jam setelah seluruh Paslon melakukan pemeriksaan,” ungkapnya.
(Sf/By)